Selasa, 09 Juni 2015

Contoh Proposal Studi Kelayakan Bisnis



RINGKASAN EKSEKUTIF
LITTLE TOUCH bergerak dalam bidang jasa “nail art”. Nail art merupakan sebuah seni menghias kuku yang sudah mulai menjamur dikalangan remaja bahkan dewasa sampai manula sekalipun. Nail art sebenarnya sudah dikenal sejak jaman dahulu dan mulai berkembang dinegara Jepang.
Kami mulai menggeluti bisnis nail art karena seni menghias kuku ini sedang trend dimasyarakat dan menjanjikan akan menjadi  fashion mode. Motif  nail art yang kami tawarkan dapat dibedakan berdasarkan bahan baku yang digunakan yakni; nail art cutex, nail art stone, dan nail art sticker. Selain itu kami juga membedakan nail art dari segi tingkat kesulitan dalam membuatnya yakni; mudah, sedang dan rumit. Semua motif punya ciri khas dan harga yang bervariasi.
Untuk memperoleh bahan baku, kami dapat dengan mudah memperolehnya dari pasar maupun supermarket. Kami memilih bahan baku yang baik agar menjaga kualitas jasa nail art yang telah kami berikan sehingga konsumen puas dengan layanan kami.
Yang menarik dari usaha kami ini yakni, konsumen dapat memilih motif sesuai keinginan. Selain itu kami juga memberikan kebebasan bagi pelanggan untuk mendesain gambar yang akan diterakan pada kuku. Proses nail art ini kami lakukan dengan bakat yang dimiliki anggota kelompok kami, sehingga tidak perlu mengeluarkan biaya untuk mempekerjakan orang lain. Kami yakin bisnis kami dapat terus berjalan dan akan mengalami peningkatan dikemudian hari, karena trend ini semakin meluas dan dikenal banyak orang. Untuk meyakinkan pelanggan kami akan kemampuan seni “nail art” , kami akan memulainya dari diri sendiri. Yakni setiap anggota kelompok menggunakan nail art, sehingga orang-orang akan melirik dan tertarik dengan bisnis kami.
Untuk strategi promosi, dalam tahap perkenalan kami akan melakukan bazar mandiri, tepatnya didepan kampus USU. Lalu Promosi face-to-face dengan siapa saja yang ditemui oleh tiap-tiap anggota kelompok. Dan yang terakhir dengan promosi melalui media elektronik, digital dan media cetak yakni; radio, facebook, instagram, twitter, path, blog dan dengan mencetak kartu nama dan iklan koran. Dengan demikian masyarakat akan mengenal kami dan bisnis kami.
  

1.     VISI dan MISI

1.1  Visi
MENGHADIRKAN NAIL ART SEBAGAI GAYA HIDUP”

1.2  Misi
DIMULAI DARI DIRI SENDIRI MENGGUNAKAN NAIL ART SEBAGAI GAYA HIDUP LALU MEMPERKENALKAN NAIL ART KEPADA ORANG-ORANG SEKITAR


2.      LATAR BELAKANG PERUSAHAAN
2.1              DATA PERUSAHAAN

1.   Nama Perusahaan 



 
2.      Bidang usaha
Jenis produk/jasa dilihat dari segi bahan baku yang digunakan:
-          Nail art cutex
-          Nail art  stone
-          Nail art sticker
Jenis produk/jasa dilihat dari segi kualitas produk/jasa:
-          Motif mudah
-          Motif sedang
-          Motif rumit
 
3.      Jenis produk/jasa

4.      Alamat perusahaan
5.      Nomor telepon

6.      Nomor fax
 
7.      Alamat e-mail
 
8.      Mulai berdiri




2.2         Biodata Pengurus

1.      Nama
 
2.      Jabatan

3.      Tempat dan Tanggal Lahir
4.      Alamat Rumah

 
5.      Nomor telepon

 
6.      Nomor fax

 
7.      Alamat e-mail

8.      NIM


9.      Program Studi

-          Agatha M.N Panjaitan    (120502093)
-          Grace S.P.B Sihombing   (120502119)
-          Juhana F. Gultom            (120502120)
-          Gita  I.F Siburian              (120502153)
 
10.  Nama

11.  Jabatan

12.  Program studi


2.3     STRUKTUR ORGANISASI



Putri E. Simanjuntak
(Ketua)
Gita I.F Siburian
(Bagian Produksi)
Juhana F. Gultom
(Bagian Produksi)
Agatha M.N. Panjaitan
(Bagian Keuangan)


Grace Stella P.B Sihombing
(Bagian Pemasaran)
 
 

3. ANALISIS PASAR DAN PEMASARAN
3.1       DESKRIPSI BARANG ATAU JASA
Ø  Jasa I : Nail Art untuk sehari-hari
Untuk nail art sehari-hari kami menyediakan jasa nail art cutex dan nail art sticker. Dimana nail art cutex hanya memerlukan cutex saja dalam membuat ukiran, sementara nail art sticker hanya membutuhkan sticker yang sudah dibentuk seperti kuku dan sudah diukir lalu sticker ditempelkan pada kuku. Kedua jenis nail art ini sangat cocok untuk digunakan sehari-hari karena pengerjaannya tidak terlalu sulit dan ringan untuk kuku sehingga memudahkan pengguna dalam melakukan aktivitas.
Ø  Jasa II : Nail Art untuk pesta atau acara-acara besar
Jenis nail art yang ditawarkan pada jasa ini adalah nail art acrylic. Dimana nail art ini merupakan gabungan dari nail art cutex yang ditambahkan dengan aksesoris-aksesoris kuku lainnya seperti pita-pita kecil atau permata-permata kecil. Nail art jenis ini tingkat pengerjaannya lebih sulit dibandingkan dua jenis nail art sebelumnya karena lebih membutuhkan kreativitas pada ukirannya. Nail art ini lebih cocok digunakan untuk acara-acara besar karena tampilannya yang berlebihan jika digunakan sehari-hari.
3.2       PASAR YANG DITUJU
Ø  GAMBARAN KARAKTERISIK PEMBELI/ PENGGUNA
Pangsa pasar kami adalah mahasiswa, dosen, dan pekerja dari Universitas Sumatera Utara dan Politeknik Medan. Jumlah seluruhnya kurang lebih 25.000 orang dengan target 40 % yang akan menggunakan jasa kami.



Ø  VOLUME PENJUALAN
Jenis Produk
Unit
Total Nilai (Rp)
Jasa Nail Art cutex
-          Motif mudah
-          Motif sedang
-          Motif rumit





-          10 org/bulan x Rp.35.000
-          8 org/bulan x Rp. 45.000
-          5 org/bulan x Rp.60.000





-            Rp.350.000
-            Rp.360.000
-            Rp.300.000
Jasa Nail Art Stone
-          Motif mudah
-          Motif sedang
-          Motif rumit





-          10 org/bulan x Rp.35.000
-          8 org/bulan x Rp.45.000
-          5 org/bulan x Rp.65.000





-            Rp.350.000
-            Rp.360.000
-            Rp.325.000
Jasa Nail Art Sticker
-          Motif mudah
-          Motif sedang
-          Motif rumit





-          10 org/bulan x Rp.35.000
-          8 org/bulan x Rp.45.000
-          5 org/bulan x Rp.65.000





-            Rp.350.000
-            Rp.360.000
-            Rp.325.000
Total

69 org/bulan

Rp.3.080.000


3.3       KEUNGGULAN BARANG ATAU JASA YANG DIHASILKAN
Keunggulan barang atau jasa yang kami hasilkan berada pada motif-motif yang kami tawarkan mulai dari motif mudah, sedang dan rumit. Motif yang diinginkan pelanggan juga dapat kami penuhi dengan baik, ini dikarenakan bakat seni yang tertanam dalam diri setiap anggota kelompok kami, selain bakat kami juga memiliki pengalaman dibidang “Nail Art” yang sudah tidak diragukan lagi.  Kami melakukan yang terbaik bagi pelanggan agar menciptakan consumen statisfaction.


©       STRATEGI PRODUK
Kami akan mencetak katalog gambar dari Nail Art Cutex, Nail Art Stone, dan Nail Art Sticker baik motif mudah, sedang dan rumit lengkap dengan daftar harganya. Sehingga konsumen dapat dengan mudah menemukan motif sesuai dengan keinginanya, daftar harga yang kami terakan dalam katalog dapat memberikan kejelasan tarif harga yang kami berikan sehingga timbul trust antara kami dan pelanggan.

3.4       STRATEGI PEMASARAN
©       STRATEGI PROMOSI
-          Untuk strategi promosi, dalam tahap perkenalan kami akan melakukan bazar mandiri, tepatnya didepan kampus USU.
-          Promosi face-to-face dengan siapa saja yang ditemui oleh tiap-tiap anggota kelompok.
-          Promosi melalui media elektronik dan digital yakni; radio, facebook, instagram, twitter, path dan blog.
-          Promosi melalui media cetak dengan mencetak kartu nama dan iklan koran.
©       STRATEGI PENETAPAN HARGA
Kami menawarkan harga yang lebih murah daripada harga pesaing, selain itu juga menawarkan variasi harga yang disesuaikan dengan kualitas art pada motif nail art.
©       STRATEGI DISTRIBUSI
Wilayah pemasaran jasa “Nail Art” ini kami lakukan di kota Medan, khususnya sekitar kampus USU (Universitas Sumatera Utara). Kami juga melayani jasa “come to place” yakni jasa yang langsung datang ketempat customer atau lebih sering dikenal dengan “Delivery”, namun wilayah yang kami kunjungi adalah wilayah yang masih dapat terjangkau dikota Medan. Selain itu kami akan melakukan bazar jika ada kegiatan-kegiatan dikampus-kampus yang ada diMedan, guna untuk lebih memperkenalkan nail art sebagai sesuatu seni yang juga perlu dilestarikan.
3.5 ANALISIS PESAING
PESAING
KEUNGGULAN
KELEMAHAN
Usaha Nail Art di Sun Plaza
1.       Sudah memiliki toko
2.       Sudah dikenal
3.       Tidak hanya menyediakan jasa nail art namun sudah bergerak dibidang kesehatan kuku/ perawatan kuku
1.       Harga relatif mahal
2.       Kondisi toko yang berada didalam Mall ternama, membuat para calon pelanggan khususnya kalangan mahasiswa berpikir untuk memperoleh jasa nail art bahkan untuk masuk sekalipun.
Usaha Nail Art dikawasan Glugur
1.       Sudah memiliki toko
2.       Sudah dikenal
1.       Harganya relative mahal

4.      ANALISIS PRODUKSI (OPERASI)
4.1    PROSES PRODUKSI
SKEMA PROSES PRODUKSI/SKEMA PEMBERIAN JASA BAGI KONSUMEN
Ø  Dengan adanya katalog yang kami sediakan, membuat pelanggan yang datang kerumah nail art kami bisa dengan bebas memilih motif yang diinginkan. Sehingga hal pertama yang dilakukan pelanggan adalah memilih motif.
Ø  Kemudian kami akan membersihkan kuku, dengan nail Polish.
Ø  Setelah kuku bersih, maka akan diberikan pelapis cutex, lalu memberikan cutex dengan warna dasar.
Ø  Setelah cutex warna dasar telah mengering maka dimulailah proses art dengan acuan gambar katalog.
Ø  Setelah proses art selesai, untuk membuat cutex tahan lama, kami menggunakan Top Coat yang dilapisi dari atas kuku yang telah digambar.

Bagan Proses Produksi

Pelanggan datang, memilih motih Nail Art sesuai selera.
Tahap pembersihan kuku.
Terakhir adalah Tahap melapisi kuku dengan Top coat.
Tahap melapisi kuku dengan cutex dasar.
Tahap art/menghias kuku sesuai motif.

Pembayaran
 
KEUNGGULAN PROSES YANG DIMILIKI
Keunggulan proses yang kami miliki berada selain pada proses art yang dilakukan dengan telaten, proses pada tahap pemberian top coat membuat proses kami unggul dibanding yang lain, sebab dengan adanya proses ini membuat cutex tahan lama. Selain itu dalam prosesnya, jika tejadi kesalahan kami akan melakukan perbaikan dan jika konsumen ingin menambahkan motif lain, kami juga dapat melayaninya.

4.2.         BAHAN BAKU DAN PENGGUNAANNYA
BAHAN BAKU
KEBUTUHAN
RATA-RATA PER BULAN
TOTAL
SUMBER
Cutex dasar
7 botol @ Rp.15.000
Rp.105.000
Supermarket
Cutex hias
4 botol @ Rp. 15.000
Rp. 60.000
Supermarket 
Top coat
7 botol @Rp.60.000
Rp.420.000
Pajak Sambas
Stone
10 bh @Rp.5000
Rp. 50.000
Pajak sambas
Sticker mudah
5 bh @ Rp.3000
Rp. 15.000
Supermarket
Sticker sulit
5 bh @ Rp.6.000
Rp. 30.000
Supermarket
Total
Rp.680.000


BAHAN PENOLONG
KEBUTUHAN
RATA-RATA PERBULAN
TOTAL
SUMBER
Kuas cutex
4 bh @Rp.10.000
Rp. 40.000
Pajak sambas
Kapas
2 bh @Rp.5000
Rp. 10.000
Supermarket
Nail polish
2 botol @Rp.6000
Rp. 12.000
Supermarket
Meja
2 bh @ Rp.25.000
Rp. 50.000
Pajak Sore
TOTAL
Rp.112.000



5.            ANALISIS SUMBER DAYA MANUSIA (SDM)
JUMLAH PEKERJA, KEUNGGULAN DAN KOMPETENSI
Karena jasa yang kami tawarkan merupakan jasa yang memerlukan keahlian khusus maka yang menangani konsumen adalah ketua kelompok dan bagian operasional, bagian pemasaran dan bagian keuangan melakukan tugas sesuai fungsinya.


6. RENCANA KERJA
KEGIATAN
Bulan ke-
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
Kegiatan-kegiatan sesuai dengan rencana pengembangan usaha.
Me
Laku
kan pro
mo
si
Be kerja sama de ngan sa lon- sa lon ter nama

Mem per lu as ja ri ngan
Me nger ja kan mo tif nail art
Me nger ja kan mo tif nail art
Me nger ja kan mo tif nail art
Me nger ja kan mo tif nail art
Me nger ja kan mo tif nail art
Me nger ja kan mo tif nail art
Me nger ja kan mo tif nail art
Me nger ja kan mo tif nail art
Eva lu asi ki ner ja

7.         ANALISIS KEUANGAN
7.1 BIAYA INVESTASI AWAL
Item
Jumlah Biaya
Sewa kios
Rp.1.200.000/tahun
Tenda untuk bazaar
Rp.1.500.000
Banner 2 buah @ Rp.100.000
Rp.    200.000
Kartu nama
Rp.    800.000
Brosur
Rp.1.500.000
Spanduk
Rp.    100.000
Hand phone manajemen Little
Rp.    250.000
Total
Rp.5.550.000



7.2 LAPORAN KEUANGAN

PROYEKSI LAPORAN ARUS KAS 3 BULAN AWAL USAHA

LITTLE TOUCH
TAHUN 2014
No.
Keterangan
Bulan I
Bulan II
Bulan III
A.
PENERIMAAN (berdasarkan perkiraan penjualan pada point 3.2)
               

-          Penerimaan penjualan
Rp.3.080.000
Rp.3.250.000
Rp.3.500.000

-          Penerimaan pinjaman
-
-
-

-          Penerimaan lain-lain
-
-
-

Sub Total Penerima
Rp.3.080.000
Rp.3.250.000
Rp.3.500.000
B.
PENGELURAN (sesuai dengan kebutuhan)

-          Pembelian asset (investasi)
Rp.5.550.000
-
-

-          Pembeliaan bahan baku
 Rp.  680.000
     Rp. 680.000
      Rp.750.000

-          Pembeliann bahan penolong
     Rp.   112.000
     Rp.   50.000
      Rp.   50.000

-          upah buruh produksi
-
-
-

-          transport
     Rp.      80.000
Rp.  100.000
Rp.   120.000

-          biaya produksi lain-lain
-
-
-

-          gaji pengelola
Rp. 1.200.000
Rp.1.500.000
Rp.1.800.000

-          biaya pemelihara
     Rp.    150.000
     Rp.   150.000
     Rp.   150.000

-          Biaya pemasaran
      Rp.   200.000
Rp.   180.000 
     Rp.   150.000

-          Alat tulis kantor
      Rp.     50.000
     Rp.     50.000
     Rp.      50.000

-          Listrik, air,telepon
                           0
                   0
                      0

-          Biaya administrasi lain-lain
                       0
                   0
                      0

-          Angsuran pokok
                     0
                   0
                     0

-          Biaya bunga
                     0
                   0
                     0

-          Biaya pajak
                     0
                   0
                     0

-          Biaya lain-lain
                     0
                   0
                     0

Sub Total Pengeluaran 
     Rp.8.022.000
    Rp.1.880.000
     Rp.2.270.000
C.
SELISIH KAS
  (-  Rp.4.942.000)
    Rp.1.370.000
     Rp.1.230.000
D.
SALDO KAS AWAL
     Rp 1.000.000     
(- Rp 3.942.000)              
(- Rp 2.572.000)
E.
SALDO KAS AKHIR
   (- Rp 3.942.000)              
(- Rp 2.572.000)
(-Rp  1.342.000)
           



Tidak ada komentar:

Posting Komentar